4+ Jenis Bahan Sticker Label Pengiriman atau Label Resi

Ada banyak bahan sticker label pengiriman atau label resi yang bisa anda gunakan dalam membuat label pengiriman, namun masing-masing bahan label memiliki karakteristik bahan, kelebihan serta kekurangannya masing-masing. 

Pada artikel ini kami akan membahas seputar macam-macam jenis bahan sticker untuk label pengiriman atau label resi. Namun sebelumnya mari kita bahas seputar pengertian label pengiriman atau label resi. 

 

Pengertian Label Pengiriman atau Label Resi

Label resi atau label pengiriman merupakan sticker atau label yang ditempelkan pada paket yang bertujuan untuk memberikan informasi-informasi terkait dengan pengiriman paket tersebut. 

Label Resi - Contoh Label Resi
Contoh Label Resi Pengiriman

Informasi yang biasa disertakan pada label pengiriman atau label resi antara lain :
– Nama penerima dan nama pengirim

– Alamat lengkap penerima dan pengirim

– Nomer HP penerima dan pengirim

– Keterangan ekspedisi atau layanan

– Rincian pesanan produk (opsional)

– Nomer resi (jika ada)

– dan barcode pengiriman (jika ada)

Label resi atau label pengirman memiliki banyak manfaat diantaranya untuk mempermudah proses input data diekspedisi, mempermudah proses pengantaran, meminimalisir kesalahan proses input data hingga berpengaruh terhadap branding sebuah produk. 

Biasanya anda dapat secara otomatis dan mudah mencetak label pengiriman pada fitur seller yang disediakan oleh marketplace (seperti tokopedia, shopee, lazada, bukalapak, dll). Namun jika anda ingin membuat label pengiriman secara manual, anda dapat menggunakan aplikasi android atau smartphone seperti canva dan WPS Office. Anda juga bisa menggunakan microsoft word, powerpoint, paint, hingga adobe photoshop dan coreldraw untuk membuat label resi atau label pengiriman menggunakan PC atau laptop anda. 

 

Untuk anda yang ingin membaca lebih lengkap seputar manfaat label pengiriman atau label resi bisa anda baca disini >> Manfaat Label Pengiriman atau Label Resi dan Contohnya

 

Jenis Bahan Sticker Label Pengiriman – Resi

Berikut ini 5 Jenis bahan sticker yang banyak digunakan untuk membuat label resi atau label pengiriman. 

1. Sticker Bahan HVS

Bahan HVS merupakan bahan yang terbuat dari jenis kertas. Bahan ini adalah bahan label pengiriman yang paling banyak digunakan saat ini. 

Kelebihan Bahan HVS :

  • Harga sticker bahan HVS lebih murah dibandingkan dengan bahan lainnya 
  • Mudah untuk ditemukan (tersedia dalam bentuk lembaran atau gulungan)
  • Mudah untuk dicetak dengan berbagai macam jenis printer
  • Permukaannya bisa ditulis dengan pulpen/pensil
  • Mudah digunting/dicutting

Kekurangan Bahan HVS :

  • Mudah rusak
  • Tidak tahan air
  • Mudah sobek dan kotor

 

2. Bahan Sticker Thermal

Bahan sticker thermal terbuat dari jenis kertas thermal yang sensitif terhadap panas. Kertas thermal akan menghitam jika terkena panas. Jenis bahan ini hanya bisa digunakan pada printer thermal. Bahan sticker thermal banyak digunakan untuk keperluan label resi khususnya oleh pihak ekspedisi. 

Kelebihan Bahan Thermal :

  • Harga relatif murah
  • Proses cetak mudah dan murah
  • Tersedia dalam bentuk gulungan atau roll

Kekurangan Bahan Thermal

  • Tidak bisa cetak berwarna (hanya warna hitam)
  • Hanya bisa digunakan pada printer thermal
  • Tidak tahan terhadap air dan panas

 

Label Resi - Jenis Bahan Label
Jenis Bahan Label

3. Bahan Sticker Semicoated

Bahan semicoated sejatinya juga terbuat dari bahan dasar kertas. Bahan ini banyak diaplikasikan sebagai bahan label sticker untuk banyak keperluan diantaranya sebagai label pengiriman atau resi. Salah satu hal yang membedakan label bahan semicoated dibandingkan dengan bahan HVS dan thermal adalah dari tampilan permukaan label semicoated yang cenderung glossy atau mengkilap.

Kelebihan Bahan Semicoated :

  • Harga masih cukup terjangkau walaupun bukan yang paling murah
  • Cukup mudah untuk dicutting atau digunting
  • Mudah untuk dicetak
  • Tampilan permukaan cetak glossy atau mengkilap

Kekurangan Bahan Semicoated

– Tidak tahan terhadap air

– Mudah sobek

 

4. Bahan sticker Vinyl dan Yupo

Bahan jenis ini sebenarnya tidak banyak digunakan untuk label pengiriman atau resi, salah satu alasannya karena harga bahan yang relatif lebih mahal dibandingkan dengan bahan sticker dari kertas. Bahan vinyl dan yupo terbuat dari bahan polymer sehingga memiliki karakteristik seperti plastik. 

Kelebihan Bahan Vinyl dan Yupo

  • Tahan terhadap air dan panas
  • Tidak mudah sobek
  • Lebih kuat dan tahan lama
  • Lebih tahan untuk outdoor
  • Mudah untuk dicetak
  • Tampilan glossy (vinyl) dan doff (yupo)

Kekurangan Bahan Vinyl dan Yupo

  • Harga lebih mahal
  • Butuh perhatian lebih saat proses cutting 

 

Itulah 4+ Jenis Bahan yang banyak digunakan untuk membuat label pengiriman. Anda perlu memperhatikan karakteristik tiap bahan dan menyesuaikannya sesuai dengan budget dan keperluan yang anda butuhkan. 

Jika anda menginginkan label dengan cost produksi paling rendah, anda bisa menggunakan label berbahan HVS atau thermal. Namun jika anda ingin menggunakan label yang relatif murah namun bisa cetak warna dan glossy, bahan semicoated bisa anda jadikan pilihan. 

Dan jika anda memiliki lebih banyak uang untuk membuat label, serta membutuhkan label pengiriman yang tidak mudah rusak dan lebih tahan lama, anda bisa menggunakan bahan vinyl atau yupo. 

Jika anda ingin membuat label pengiriman custom dengan bahan yang berkualitas, anda dapat memproduksi label pengiriman di Pabrik Label Sticker Galtys label dengan menghubungi admin sales Galtys via Whatsapp di 0813-9820-6548. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *